BREAKING NEWS

Architecture Design

Desain Arsitektur

         1. Apa itu Desain arsitektur 

Desain Arsitektur adalah Desain dari hasil seni yang dilakukan oleh setiap individual untuk berimajinasikan diri mereka dan ilmu dalam merancang bangunan. Dalam artian yang lebih luas, arsitektur mencakup merancang dan membangun keseluruhan lingkungan binaan, mulai dari level makro yaituperencanaan kota, perancangan perkotaan, arsitektur lanskap, hingga ke level mikro yaitu desain bangunan,desain perabot dan desain produk. Arsitektur juga merujuk kepada hasil-hasil proses perancangan tersebut.

Banyak orang melihat hasil karya desain arsitektur berupa wujud / wadah yang kasat mata, berupa sebuah bangunan yang menjulang megah di atas sebidang tanah, seolah-olah merupakan bangunan yang mati tanpa nilai atau makna yang berarti. Prinsip para pengguna bangunan dari karya desain arsitektur ini adalah bagaimana mereka dapat menggunakan dan memfungsikan bangunan ini dengan nyaman, luncar dan aman, lengkap dengan fasilitas pelayanan yang diinginkannya saat melakukan aktifitasnya di dalam bangunan tersebut. Begitu juga orang lain yang bukan pengguna bangunan ini dapat menikmati indahnya bangunan karena tampilan estetika yang unik dan menarik.

 

Selain itu dalam desain arsitektur minimalis modern, arsitektur atau desain bangunan hanya menggunakan kebutuhan yang paling mendasar. Minimalis dalam arsitektur menekankan pada hal-hal yang bersifat esensial dan fungsional. Bentuk-bentuk yang geometris dan tanpa dekorasi menjadi karakter arsitektur minimalis.

2. Ruang Lingkup Desain Arsitektur

Dalam bukunya yang berjudul De Architectura, Vitruvius menyatakan bahwa bangunan yang baik haruslah mempunyai tiga unsur, yaitu keindahan (venustas), kekuatan (firmitas), dan kegunaan (utilitas). Ketiga unsur tersebut merupakan unsur yang seimbang dan terikat satu sama lain.
Selain itu, Vitruvius juga mengatakan bahwa arsitektur adalah ilmu yang timbul dari ilmu-ilmu lainnya serta dilengkapi dengan proses belajar. Karya-karya yang dihasilkan arsitektur merupakan suatu karya seni. Vitruvius juga mengatakan bahwa seorang arsitek harus fasih dalam ilmu-ilmu pengetahuan lain, seperti musik, astronomi, filsafat, dan sebagainya. Diantara semua ilmu tersebut, ilmu filsafat dianggap sebagai ilmu yang tepat dalam melakukan pendekatan arsitektur.

 3. Sejarah Desain Arsitektur

 Jenis seni rupa 3 dimensi  ini terlahir dari adanya kebutuhan manusia akan suatu kondisi lingkungan yang kondusif, aman, nyaman, dan sebagainya. Selain itu, arsitektur juga terlahir berkat cara manusia dalam memanfaatkan bahan bangunan serta kecanggihan teknologi konstruksi atau bangunan. Arsitektur sendiri sudah ada sejak zaman primitif atau purba. Umumnya, arsitektur di zaman tersebut berupa bebatuan yang disusun berkeliling. Stonehange yang ada di Inggris bagian selatan adalah contoh arsitektur purba yang masih ada hingga saat ini. Arsitektur pun juga belum dianggap keterampilan saat itu. Selain itu, pekerja arsitek juga tidak dianggap orang penting saat itu

 1. ArchiCAD

 Building Information Modelling (BIM) menciptakan software rancang bangun yang sangat efisien ini untuk Apple Macintosh pada tahun 1980an. Wah, udah jadul banget, ya! Tapi hingga hari ini, ArchiCAD masih digunakan oleh mahasiswa Teknik Arsitektur maupun Arsitek pemula.

Diciptakan khusus untuk gambar arsitektur, ArchiCAD dilengkapi dengan perintah elemen bangunan yang lengkap seperti kolom, dinding, balok, atap, dan plat. Pada librarynya, ArchiCAD menawarkan berbagai komponen bangunan, interior, hingga pencahayaan. Kamu mau bikin gambar 2D atau 3D? Bisa!

 2. Chief Architect

Software ini bisa dirasa terlalu rumit bagi pemula, tapi emang fitur-fiturnya lengkap banget, sih. Tampilan yang dihasilkan Chief Architect bisa berbentuk 2D atau 3D, dan kamu dapat menggunakan fitur otomatisnya untuk memudahkan proses desainmu.

3. Punch

Lisensi Punch memang masih tergolong mahal, tapi kelebihan yang ditawarkannya lumayan banget. Misalnya saja, software ini kompatibel dengan Windows, dilengkapi dengan LightWorks, dan dimotori oleh NexGen. Alhasil, kamu bisa menghasilkan desain dalam waktu singkat meskipun banyak banget yang kudu diberesin. Dengan latar belakang tampilan lansekap, hasil desainmupun tampak semakin natural.

 4. AutoCAD Architecture

Satu lagi software Computer Aided Design (CAD) yang laris manis digunakan dalam dunia Arsitektur. Ibaratnya, AutoCad Architecture adalah meja dan alat gambar seorang Arsitek karena keakuratan gambarnya. Software ini dilengkapi dengan tools dan library untuk menggambar lantai, pintu, jendela, atap, dan lain-lain dalam bentuk 2D maupun 3D.

Detail gambar yang dihasilkannya membuat AutoCAD Architecture menjadi salah satu software yang wajib dikuasai – tak hanya oleh mereka yang berada dibidang Teknik Arsitektur, tapi juga Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Sipil, maupun bidang lain yang memerlukan gambar teknik. Yup, inilah software sejuta umat!

 5. Vectorworks Architecture

Software ini akan terasa kurang menarik buat beginner, tapi sangat disukai kalangan profesional karena tingkat kesempurnaan, keakuratan, dan detail yang dihasilkannya. Demi hasil yang memuaskan ini, Vectorworks Architecture memang terbilang rumit saat digunakan. Tapi bila sudah mahir, kamu bisa menghasilkan desain bangunan apapun dalam waktu cepat dengan Vectorworks Architecture.

        Demikian info yang bisa saya bagikan mudah2an bermanfaat untuk semuanya..

        

Post a Comment